Siwan memperbaharui kontrak dengan agensinya.

Pada 27 April, agensi akting Plum A&C mengungkapkan, “Kami dengan senang hati mengumumkan bahwa kami akan melanjutkan hubungan kami dengan aktor Lim Siwan, atas dasar kepercayaan dan komunikasi aktif.”

Mereka menambahkan, “Karena perpanjangan kontrak terjadi pada tahun 2017, masih ada waktu sebelum kontrak Siwan habis, meski begitu keputusan Siwan datang dari kesetiaan yang dalam. Oleh karena itu, kami berencana mendukung Siwan dengan segala cara agar ia dapat terus berpromosi secara aktif di berbagai bidang.”

Siwan, yang memulai debutnya sebagai anggota boy grup ZE: A pada tahun 2010, melakukan debut aktingnya dalam drama ‘The Moon That Embraces The Sun’ pada tahun 2012. Dia saat ini menyapa pemirsa di serial tvN ‘House On Wheels’ musim ke-2.

Sementara itu, Plum A&C juga menjadi rumah bagi Kang So Ra, Min Hyo Rin, Park Jong Hwan, dan lainnya.